TEROPONGPOLITIK.COM - Pelatih Bali United Stefano Cugurra memuji kualitas Widodo C Putro yang kini melatih Bhayangkara FC menjelang pertemuan kedua tim laga kedua Grup C Piala Presiden 2022, Kamis (16/2) mendatang.
"Widodo adalah pelatih bagus. Kita lihat nanti dia di klub barunya ini," kata Teco, sapaan akrabnya, dikutip dari laman resmi klub, Selasa.
Menurut Teco, kemampuan Widodo sebagai juru racik tak perlu diragukan, apalagi ia pernah membawa Bali United sebagai runner-up Liga 1 2017.
Baca Juga: Dibantai PSIS 6-1, Pelatih Persita Tangerang: Kesalahan dari Kita, Tapi Itu Normal di Pertandingan Pertama
Kala itu, Widodo membawa Serdadu Tridatu menantang Bhayangkara FC dalam perebutan gelar juara Liga 1 2017, dan The Guardians yang keluar sebagai kampiun, sedangkan Bali United di peringkat dua.
Artinya, laga Bali United kontra Bhayangkara FC nanti akan kembali mempertemukan Widodo dengan klub yang pernah dilatihnya lima tahun silam.
Teco pun tak mau main-main dan tengah mempersiapkan armada tempurnya untuk menghadapi Bhayangkara FC.
Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Elon Musk Akan Berbicara Kepada Karyawan Twitter di Balai Kota
Serangkaian program untuk memulihkan kondisi fisik diberikan guna mengembalikan kebugaran para pemain usai bermain di laga panas dan melelahkan melawan Persib Bandung, Minggu (12/6) lalu.
"Kami punya program pemulihan untuk pemain yang cedera dan program taktik," pungkas pelatih asal Brazil tersebut.
Piala Presiden 2022 yang merupakan turnamen pramusim mulai bergulir pada 11 Juni-17 Juli 2022 diikuti sebanyak 18 klub peserta, dan berlangsung di empat kota sekaligus, yakni Bandung, Solo, Malang, dan Samarinda.
Baca Juga: Download Film Sub Indo 2022 'Jurassic World Dominion'
Bali United tergabung dalam Grup C Piala Presiden 2022 bersama Persib Bandung, Persebaya Surabaya, dan Bhayangkara FC.
Pada laga perdana kontra Persib yang berlangsung di Stadion GBLA yang dihadiri langsung ribuan Bobotoh, Minggu (12/6) malam, Bali United harus puas bermain imbang dengan skor 1-1.***
Artikel Terkait
Meski Diperkuat Ronaldo MU Takluk Oleh Young Boys di Liga Champions
Duel Panas Liga Champions, Chelsea Tanpa Empat Pemain Inti
Pemain Macan Kemayoran Genjot Kekuatan Fisik
Favorit Jadi Cawagub DKI Jakarta, Tsamara: MU Juara Liga Inggris? Ini Misi Lebih Sulit Timbang Menang Pilkada
Dibantai PSIS 6-1, Pelatih Persita Tangerang: Kesalahan dari Kita, Tapi Itu Normal di Pertandingan Pertama