Begal Kian Brutal, Tanpa Bosa-Basi Langsung Bacok

- Sabtu, 27 November 2021 | 19:10 WIB
Ilustrasi Begal. /DOK. PIKIRAN RAKYAT
Ilustrasi Begal. /DOK. PIKIRAN RAKYAT

TEROPONG POLITIK - Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya membekuk sekelompok begal sadis yang kerap beraksi di wilayah Depok. Tak jarang, para korbannya pun mengalami luka akibat aksi para begal.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyebut sebanyak tiga pelaku begal telah ditetapkan sebagai tersangka, masing-masing berinisial RHR (22), H (19) dan FA (24).

"Kasus ini bermula dari adanya laporan korban pada Jumat 12 November 2021 lalu, kejadiannya di Bojong Gede, yang mana korbannya DS (18)," kata Zulpan kepada wartawan.

Baca Juga: Didesak Segera Gelar Muktamar NU ke-34, Ini Kata Ketua Panitia

"Perannya berbeda, masing-masing ada yang sebagai eskekutor, membacok korban, hingga sebagai joki," lanjutnya.

Zulpan menjelaskan, sekelompok begal ini telah beraksi berulang kali di kawasan Depok. Dalam beraksi, mereka tak segan untuk melukai para korbannya dengan senjata tajam.

"Modus operandinya, para pelaku menghampiri korban dan tanpa basa-basi memukul atau membacok para korbannya. Setelah korban terjatuh atau terluka, pelaku langsung mengambil barang milik korban dan melarikan diri," jelasnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Dapat Dukungan Partai Hanura Jadi Capres 2024

Atas perbuatannya tersebut, ketiga pelaku kemudian dijerat dengan Pasal 365 KUHP dan ancaman pidana diatas lima tahun penjara.*

Editor: Bobby Darmanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tips Perangi Koruptor oleh Novel Baswedan

Sabtu, 23 September 2023 | 18:53 WIB

Motif Sutradara Film Dewasa Terinspirasi Adegan Lawas

Jumat, 15 September 2023 | 12:18 WIB

Penetapan Tersangka Dugaan Korupsi Jalan Tol Japek II

Kamis, 14 September 2023 | 00:17 WIB

Panglima Bilang Pradilan Militer Digelar Terbuka

Rabu, 13 September 2023 | 13:57 WIB

KPK Cecar Cak Imin

Sabtu, 9 September 2023 | 09:31 WIB

Kasus Penusukan di Jakarta Akibatkan Korban Kritis

Jumat, 8 September 2023 | 12:31 WIB

Firli Dengarkan Pendapat APH di Polda Kalteng

Jumat, 8 September 2023 | 12:16 WIB

Modus Baru Pencurian dengan Dipereteli Lalu Dijual

Minggu, 3 September 2023 | 23:53 WIB

Modus Pencurian Mobil Boks, Dipreteli Lalu Dijual

Minggu, 3 September 2023 | 23:48 WIB

Konten Menjilat Es Krim Oklin Fia Berlanjut

Jumat, 25 Agustus 2023 | 18:06 WIB

Terpopuler

X